Tuesday, October 23, 2012

Kegiatan Baru, Metode Baru, Pandangan Baru!



Manusia pada dasarnya memiliki rasa ingin tahu yang luar biasa besar, dan kadang manusia dapat dikontrol oleh rasa ingin tahu yang mereka miliki sendiri. Lhoh kok topiknya jadi psikologi? Maksudnya mari kita manfaatkan hal tersebut dan juga memenuhinya.
Kadang sebagai pelaksana jum’at rutin,sedih juga jika adik – adik kita banyak yang tidak hadir atau tidak memperhatikan, tapi tenang saja hal tersebut bisa diatasi. Bagaimana? 
Berikan suatu hal yang baru,seperti yang dilakukan oleh ambalan kami, ambalan Garuda – Shima!

Pada tanggal 5 Oktober 2012, ambalan Garuda – Shima, mengundang kakak – kakak dari Satuan Pemadam Kebakaran Kabupaten Banyumas untuk mengisi materi pada hari tersebut. Saat adik – adik kami mengetahui materi pada hari tersebut, antusiasme mereka mulai terlihat. Mulai dari memperhatikan dengan seksama apa yang dikatakan pemateri hingga bahkan ada yang serius mencatat. Inilah tanda – tanda bahwa rasa ingin tahu atau curiousity mereka tergugah.

 Pada hari tersebut adik – adik diajarkan bagaimana cara memadamkan api dengan cara yang benar sesuai katagori kebakara yang terjadi. Adik – adik juga diberi materi untuk menggunakan alat pemadam. Apakah saat anda membaca “alat pemadam” yang terpikir adalah tabung berwarna merah? Sebenarnya ada beberapa alat pemadam api seperti karung goni, hydrant, dan nozzle. Saat adik – adik kami dipersilahkan mencoba,awalnya mereka masih takut dengan api sehingga ragu untuk maju,namun setelah melihat temannya yang maju, akhirnya mulai berbondong – bonding untuk mencoba.


Puncak acara dilakukan dengan simulasi pemadaman menggunkan nozzle. Tumpukan jerami yang sebelumnya sudah dipersiapkan mulai terbakar dan api pun semakin membesar. Siapakah yang memadamkan? Bukan dari kakak damkar melainkan dari adik – adik kami yang sudah memegang nozzle bergotong royong. Tak berapa lama,api pun berhasil dipadamkan dan senyum bahagia tersungging di wajah adik – adik kami.



Dengan cara seperti mereka pun mulai berpikir bahwa pramuka tidak seperti apa yang mereka bayangakan. Pemanfaatan curiousity, penyediaan kegiatan baru, dan metode baru, akan menghasilkan Pandangan yang baru terhadap Pramuka.



Is it not technology? No,it is technology indeed.

Thanks for reading!

1 comment: